Transaksi produk investasi tanpa kertas dan tanpa ribet melalui Document Centre
Memperkenalkan fitur baru Document Centre pada aplikasi HSBC Indonesia Mobile Banking. Transaksi produk investasi kini semakin mudah dan tanpa ribet. Document Centre memungkinkan Anda meninjau dan menyetujui dokumen transaksi melalui perangkat Anda. Selain itu, Anda dapat mengunggah dokumen pelengkap apabila diperlukan tanpa harus mengunjungi kantor cabang HSBC Indonesia.
Keunggulan Document Centre:
- Tanpa dokumen fisik
Semua dokumen transaksi dapat Anda tinjau dan setujui langsung melalui aplikasi HSBC Indonesia Mobile Banking, tanpa memerlukan dokumen fisik. - Real time
Relationship Manager Anda dapat mengirimkan dokumen transaksi yang telah didiskusikan ke dalam Document Centre untuk Anda tinjau dan setujui saat itu juga. Apabila menurut Anda isi dari dokumen tersebut belum sesuai dengan instruksi Anda, maka Anda dapat menolak dokumen tersebut dan meminta Relationship Manager Anda untuk mengubah dan mengirim ulang dokumen yang sesuai. - Aman dan terlindungi
Tidak ada lagi dokumen transaksi yang hilang atau terlewatkan karena semua dokumen tersimpan rapih dalam genggaman Anda. - Efisien
Hanya dengan sentuhan jari, Anda dapat menyetujui dokumen transaksi dan/atau mengunggah dokumen penunjang transaksi melalui aplikasi HSBC Indonesia Mobile Banking Anda.
Cara penggunaan
Langkah 1
- Hubungi Relationship Manager Anda untuk menyiapkan dokumen transaksi.
- Buka aplikasi HSBC Indonesia Mobile Banking dan masuk ke laman Wealth.
Langkah 2
- Buka laman Document centre.
Langkah 3
- Pilih "Review dokumen" untuk melihat daftar dokumen yang tersedia.
Langkah 4
- Pilih dokumen yang hendak ditinjau dan disetujui.
- Dokumen akan dapat disetujui setelah Anda tinjau.
Langkah 5
- Setelah selesai meninjau, Anda dapat menyetujui atau menolak dokumen tersebut.
Langkah 6
- Pastikan Anda berkoordinasi dengan Relationship Manager Anda apabila telah meninjau dan menyetujui atau menolak dokumen transaksi Anda.
- Transaksi Anda akan segera diproses oleh Bank.
Langkah 1
- Buka aplikasi HSBC Indonesia Mobile Banking dan masuk ke laman Wealth.
Langkah 2
- Buka laman Document centre.
Langkah 3
- Pada laman utama Document Centre, ketuk pada pilihan "Ajukan dokumen".
Langkah 4
- Ketuk pada pilihan "Ajukan dokumen" dan pilih dokumen yang hendak Anda ajukan.
Langkah 5
- Ketuk pada pilihan "Tambahkan file" untuk memilih file dokumen yang hendak diajukan.
Langkah 6
- Ketuk pada tombol "Ajukan dokumen" untuk mengajukan dokumen terpilih.
- Pastikan Anda berkoordinasi dengan Relationship Manager Anda apabila telah berhasil mengajukan sebuah dokumen.
Pertanyaan yang sering diajukan
Document Centre adalah fitur baru yang menyediakan portal untuk nasabah mendownload, membaca, dan menyetujui dokumen/formulir pendukung untuk bertansaksi produk wealth yaitu produk Obligasi, Reksadana, dan Bancassurance.
Setelah selesai berdiskusi dengan RM Anda, RM Anda akan mengirimkan dokumen transaksi ke Document Centre. Sama seperti halnya tanda tangan digital/basah, Anda akan memilih dokumen di Document Centre, membacanya, dan menyetujui dokumen tersebut apabila sudah sesuai. Setelah itu, transaksi akan diproses seperti biasa dan produk wealth Anda akan diproses sesuai instruksi dari Anda.
Tidak akan ada verifikasi ulang. Ketika Anda sudah terdaftar dan masuk ke dalam Mobile Banking application menggunakan PIN atau biometrics yang sesuai, Anda bisa langsung menggunakan fitur Document Centre, tetapi apabila ini adalah transaksi pertama Anda, Anda diwajibkan untuk datang ke cabang untuk memproses transaksi tersebut.
Anda bisa menolak dokumen tersebut dengan cara mengklik tombol "Tolak." Setelah itu, Anda dapat berdiskusi ulang dengan RM Anda untuk mendapatkan dokumen yang sesuai dengan instruksi Anda.
Proses transaksi akan sama seperti proses yang ada saat ini di mana Anda akan mengetahui status transaksi Anda dari RM Anda.
Dokumen yang sudah Anda setujui akan tersimpan pada aplikasi mobile banking Anda dan Anda dapat mengaksesnya kembali selama 30 hari.
Transaksi akan dijalankan sesuai apa yang tertulis di dokumen "Informasi Penting" yang telah Anda baca dan setujui sebelum melanjutkan transaksi.
Dokumen tersebut tidak dapat disetujui dan Anda harus memberitahu RM Anda agar dibuatkan dokumen baru untruk memproses instruksi Anda.
Tidak, Document Centre merupakan fitur tambahan pada aplikasi mobile banking Anda dan bebas biaya.
RM Anda akan memberitahu Anda dokumen mana yang sudah dikirimkan dan membutuhkan persetujuan Anda.