Raih keistimewaan fitur baru kartu kredit
HSBC Visa Platinum Cash Back
Transaksi kebutuhan sehari-hari kapan pun pasti dapat cashback
Syarat dan Ketentuan Kartu Kredit HSBC
Fitur dan Penawaran Istimewa
Fitur dan Penawaran Istimewa dari HSBC Visa Platinum Cash back
Pemegang Kartu berhak mendapatkan cashback untuk semua transaksi kebutuhan sehari-hari kapan pun dengan ketentuan sebagai berikut:
Berlangganan bulanan, minimal 1 online-streaming platform* |
- Cashback 5% untuk transaksi di restoran dan supermarket
- Cashback 0,5% untuk transaksi ritel lainnya
|
Tidak berlangganan online-streaming platform |
Cashback 0,5% untuk transaksi di semua kategori ritel |
- Maksimal cashback Rp500.000 per Periode Cetak Tagihan
- Minimum akumulasi transaksi seluruh kategori ritel minimal Rp2.000.000 per Periode Cetak Tagihan
- Tidak termasuk transaksi Cash Advance, Bill Payment, dan seluruh kategori Kasino & Perjudian
*Pilihan online-streaming platform:
Amazon Prime Video, Apple Music, Apple TV, BeIN, Catchplay, Disney+ Hotstar, HBO Go, Iqiyi, Joox, Mola, Netflix, Spotify, Vidio, Viu, WeTV, Youtube Premium.
Fitur Kartu Kredit Lainnya
- Fasilitas cicilan 0% di merchant-merchant yang bekerjasama dengan HSBC.
- Fasilitas cicilan dengan bunga ringan untuk semua transaksi.
- Fasilitas Best Bill untuk kemudahan pembayaran tagihan rutin bulanan.
- Fasilitas Contact Center 24 jam di nomor 1-500-808.
- Fasilitas Cash Advance/Tarik Tunai di ATM mana pun sesuai dengan ketentuan limit tarik tunai kartu kredit dan limit tarik tunai dari mesin ATM.
Persyaratan Pengajuan Nasabah Baru
- Berumur antara 21 hingga 60 tahun.
- Telah memiliki kartu kredit yang aktif dari bank manapun.
- Minimum penghasilan bersih: Rp 54 juta per tahun.
- Persyaratan dokumen yang dibutuhkan: KTP (WNI), Passport dan Kitas (WNA), foto kopi bukti penghasilan (Income document), dokumen NPWP.
Persyaratan Dokumen yang Diperlukan
Pengisian formulir aplikasi. |
Fotokopi Kartu Tanda Penduduk. |
Fotokopi Dokumen Bukti Penghasilan yang dapat berupa: slip gaji, SPT 1721 atau 1770S, rekening koran selama 3 bulan terakhir dan Surat Keterangan Penghasilan. |
Fotokopi Nomor Pokok Wajib Pajak. |
Pengisian formulir aplikasi. |
Fotokopi paspor dan KITAS. |
Fotokopi Dokumen Bukti Penghasilan yang dapat berupa: slip gaji, SPT 1721 atau 1770S, rekening koran selama 3 bulan terakhir dan Surat Keterangan Penghasilan. |
Fotokopi Nomor Pokok Wajib Pajak atau menandatangani surat pernyataan Tidak Memiliki NPWP (NPWP Declaration). NPWP Declaration hanya berlaku untuk WNA dengan masa tinggal kurang dari 6 bulan dan masa berlaku KITAS minimal 2 tahun. |
Syarat & Ketentuan Program Cash Back Hingga Rp 7,3 Juta untuk Nasabah Baru
Syarat & Ketentuan Fitur Cash Back
Kenali Kartu Anda
Kenali kartu Anda
-
Nomor kartu
ni adalah nomor khusus untuk kartu Anda. Mohon cantumkan nomor kartu tersebut setiap kali Anda melakukan korespondensi dengan HSBC. Tuliskan nomor kartu Anda dengan jelas pada saat melunasi rekening tagihan Kartu Kredit Anda.
-
Nama Anda
Hanya Anda yang berhak untuk menggunakan kartu ini. Mohon periksa apakah nama Anda tercetak dengan benar pada waktu kartu Anda terima.
-
Tanggal berlaku
Kartu Anda berlaku dari tanggal Anda menerima dan mengaktivasi kartu Anda pada bulan yang tercetak pada bagian ini sampai dengan hari terakhir dari bulan yang tercetak pada bagian ini.
-
Chip
Kartu Anda kini dilengkapi oleh chip yang menyimpan informasi rahasia diri Anda untuk memberikan keamanan dan kenyamanan bertransaksi yang lebih lagi.
-
Strip magnet
Informasi penting mengenai Kartu Kredit Anda tersimpan dalam strip ini. Mohon untuk menjauhkannya dari magnet dan jangan sampai tergores.
-
Stiker tanda tangan
Untuk keamanan Anda, segera tanda tangani kartu Anda di atas sticker (sesuai dengan tanda tangan pada kartu pengenal Anda) dengan tinta yang tidak dapat terhapus.
-
Nomor CVV/CVC
Selalu rahasiakan nomor CVV/CVC (3 digit angka di belakang kartu) Anda, karena angka tersebut dapat digunakan untuk melakukan transaksi tertentu. Untuk keamanan transaksi online, daftarkan Kartu Kredit Anda melalui Verified by VISA atau MasterCard Secure Code.
Rekening Tagihan
Rekening Tagihan
-
Nomor rekening kartu utama
Ini adalah nomor kartu utama Anda. Rincian transaksi Kartu Tambahan akan dicetak setelah rincian kartu utama.
-
Tanggal cetak tagihan
Adalah tanggal lembaran tagihan dicetak. Semua transaksi yang diterima dan dibukukan setelah tanggal cetak tagihan sebelumnya hingga tanggal ini akan tertera pada lembar tagihan ini.
-
Tanggal jatuh tempo
Tanggal ini adalah tanggal jatuh tempo pembayaran tagihan Kartu Kredit Anda. Untuk menjaga kelancaran rekening Anda, pastikan pembayaran Anda telah kami terima sebelum tanggal ini. Mohon pembayaran dilakukan 2 (dua) hari kerja sebelum tanggal ini, apabila pembayaran Anda lakukan melalui Bank lain selain HSBC.
-
Tagihan bulan ini
Bagian ini mencatat jumlah tagihan Anda dari setiap transaksi atas pembayaran, penarikan uang tunai dan kredit. Semua transaksi dalam mata uang asing akan dikonversikan ke dalam mata uang Rupiah Indonesia.
-
Pembayaran minimum
Jumlah ini adalah jumlah minimum yang harus dibayarkan sebelum tanggal jatuh tempo. Jumlah ini dihitung berdasarkan persentase yang ditentukan dari waktu ke waktu.
-
Tanggal pembukuan
Tanggal pada saat transaksi Anda dibukukan di rekening Kartu Kredit Anda.
-
Tanggal transaksi
Tanggal pada saat pembelanjaan atau pengambilan uang tunai dilakukan.
-
Perincian transaksi
Bagian ini mencatat semua rincian pembayaran, pembelanjaan, pengambilan uang tunai dan jumlah kredit yang dilakukan selama periode tagihan .
-
Jumlah tagihan
Bagian ini mencatat jumlah uang dari setiap transaksi atas pembayaran, pembelanjaan, penarikan uang tunai dan kredit. Semua transaksi dalam mata uang asing akan dikonversikan ke dalam mata uang Rupiah Indonesia.
-
Informasi Cash Back Anda
Bagian ini menerangkan jumlah cash back Anda yang terkumpul, jumlah cash back yang dikreditkan, dan jumlah cash back Anda bulan ini.
-
Pagu kredit
Bagian ini menerangkan jumlah pagu kredit Anda dan merupakan gabungan pagu kredit kartu utama beserta kartu tambahan.
-
Batas penarikan tunai
Anda dapat melakukan penarikan tunai sebatas yang tertera pada bagian ini setiap bulannya.
-
Sisa kredit yang dapat dipakai
Bagian ini menerangkan jumlah maksimum kredit yang dapat Anda pergunakan untuk transaksi per tanggal yang tertera pada kolom tanggal cetak tagihan.
-
Suku bunga pembelanjaan per bulan
Suku bunga yang tercantum akan dibebankan pada rekening Kartu Kredit Anda apabila Anda tidak membayar seluruh tagihan pada tanggal jatuh tempo atau apabila Anda melakukan pembayaran setelah tanggal jatuh tempo.
-
Suku bunga penarikan tunai per bulan
Suku bunga yang tercantum akan dibebankan pada rekening Kartu Kredit Anda untuk setiap penarikan uang tunai di mana bunga akan dihitung pada tanggal pembukuan transaksi sampai dengan diterimanya pembayaran atas transaksi penarikan uang tunai tersebut.
-
Status kolektibilitas
Bagian ini menerangkan status kelancaran Anda dalam melakukan pembayaran.
- Lancar: Jika pembayaran tagihan Kartu Kredit HSBC dilakukan tepat waktu dan memenuhi atau lebih dari jumlah tagihan minimum dan sebelum tanggal cetak tagihan berikutnya.
- Dalam perhatian khusus: Jika terdapat tunggakan atas tagihan terutang Kartu Kredit HSBC antara 1 - 89 hari sejak tanggal cetak tagihan.
- Kurang lancar: Jika terdapat tunggakan atas tagihan terutang Kartu Kredit HSBC antara 90 - 119 hari sejak tanggal cetak tagihan.
- Diragukan: Jika terdapat t unggakan atas tagihan terutang Kartu Kredit HSBC antara 120 - 179 hari sejak tanggal cetak tagihan.
- Macet: Jika terdapat tunggakan atas tagihan terutang Kartu Kredit HSBC sama dengan atau lebih dari 180 hari sejak tanggal cetak tagihan atau jika HSBC menemukan indikasi bahwa pemegang kartu utama tidak memiliki itikad baik untuk melakukan pembayaran Kartu Kredit HSBC.
Apabila Kartu Kredit HSBC berada dalam satu dari empat status kolektibilitas di atas (16.b-e), HSBC dapat:
- Mengenakan biaya administrasi dan bunga.
- Melakukan upaya penagihan kepada pemegang kartu utama.
- Melakukan pemblokiran Kartu Kredit HSBC.
- Menagihkan seluruh tagihan Kartu Kredit HSBC yang tertunggak, belum ditagih, dan atau belum dibayar secara penuh.
- Menurunkan pagu kredit berdasarkan kebijaksanaan Bank.
- Dan tindakan lainnya yang dianggap perlu oleh Bank.
-
Informasi kartu tambahan
Pemegang Kartu Utama dapat mengajukan anggota keluarga atau rekan yang telah berusia minimal 17 tahun sebagai pemegang kartu tambahan. Semua biaya penggunaan yang timbul di kartu tambahan akan dibebankan ketagihan bulanan kartu pemegang kartu utama dan menjadi tanggung jawab pemegang kartu utama sepenuhnya.
Untuk mendapatkan kartu tambahan (maksimum 3 kartutambahan), hubungi Layanan PhoneBanking HSBC 24 jam di 1500808 atau dapatkan aplikasi kartu kredit tambahan di kantor-kantor cabang HSBC terdekat.
-
Perlindungan PIN dan kartu kredit Anda
Kartu Kredit HSBC Anda begitu pribadi dan istimewa, oleh sebab itu harus dijaga dari berbagai hal yang dapat merugikan Anda.
- Segera tanda tangani kartu saat menerimanya.
- Jangan memindahtangankan/meminjamkan/menginformasikan PIN dan kartu kredit Anda kepada siapapun untuk keamanan dan menghindari penyalahgunaan kartu Anda.
- Catat nomor kartu dan simpan di tempat yang aman, terpisah dari kartu kredit Anda.
- Pastikan hanya Anda yang mengetahui nomor CVV atau 3 digit angka yang ada di belakang kartu Anda untuk menghindari penyalahgunaan kartu kredit Anda.
- Simpan kartu kredit Anda di tempat yang aman.
- Pastikan nilai yang tercetak pada slip pembelian sesuai dengan jumlah transaksi yang Anda lakukan.
- Pastikan transaksi yang Anda lakukan tetap dalam pengawasan Anda.
- Pastikan kartu langsung dikembalikan kepada Anda setelah melakukan transaksi.
- Simpan bukti pembelian untuk dicek kembali di tagihan bulanan.
- Pastikan keadaan sekeliling Anda aman pada saat bertransaksi ATM di tempat yang terbuka atau ramai.
- Jangan lupa mengambil kembali kartu dari ATM setelah menggunakannya.
-
Fungsi PIN Anda
PIN Anda dapat digunakan di ATM untuk pengambilan uang tunai di muka (Cash Advance) dan untuk mengetahui informasi saldo.
-
Lindungi nomor PIN Anda
- Musnahkan kode PIN setelah Anda mengingatnya.
- Jangan biarkan orang lain menggunakan kartu atau PIN Anda.
- Jangan pernah mencatat PIN dan menyimpannya dekat kartu.
- Jangan membuat nomor PIN berdasarkan nomor identitas atau tanggal ulang tahun Anda karena mudah diketahui.
- Untuk lebih aman, gantilah PIN Anda secara berkala.
- Saat melakukan transaksi, pastikan PIN tidak terlihat orang lain. Jika hal itu terjadi, segera ganti PIN Anda.
-
Yang harus Anda lakukan jika kartu hilang
Laporkan kehilangan sesegera mungkin dengan menghubungi Layanan Phone Banking HSBC 24 jam di 1500808. Pemegang kartu dapat melaporkan kartu kredit pemegang kartu yang hilang kapan saja. Kartu yang hilang tersebut akan dinonaktifkan secepatnya, atau dalam jangka waktu yang diatur di dalam syarat dan ketentuan ini beserta perubahannya untuk mengantisipasi penyalahgunaan atas kartu tersebut. Namun pemegang kartu tetap bertanggung jawab atas transaksi-transaksi dan kehilangan atau kerusakan yang ditimbulkan secara langsung maupun tidak langsung oleh kartu yang hilang sebelum pejabat Bank yang berwenang menerima surat konfirmasi tertulis dari pemegang kartu mengenai kehilangan kartu tersebut.
Syarat dan ketentuan Phone Banking dan PIN Kartu Kredit
Syarat dan ketentuan Phone Banking dan PIN Kartu Kredit
-
Lingkup produk dan layanan yang diberikan
Layanan otomatis melalui telepon (Layanan Phone Banking Kartu Kredit) yang diberikan oleh Bank mencakup:
- Pertanyaan mengenai sisa kredit limit, pembayaran dan Poin Rewards yang dimiliki.
- Pengaduan mengenai kehilangan atau pencurian Kartu Kredit.
- Permintaan fotokopi lembar tagihan dan nomor PIN Kartu Kredit.
- Transaksi lain yang akan diperkenalkan oleh Bank.
-
Nomor identifikasi pribadi (PIN) Phone Banking
Pemegang Kartu akan diberikan Nomor Identifikasi Pribadi (PIN) oleh Bank untuk dapat menggunakan Layanan Phone Banking Kartu Kredit ini yang terhubung dengan Rekening Kartu agar pemegang kartu dapat mengakses Rekening Kartu Pemegang Kartu serta melakukan transaksi-transaksi tertentu yang diizinkan melalui Layanan Phone Banking Kartu Kredit. Pemegang Kartu dapat pula mengganti nomor PIN tersebut dengan nomor yang Pemegang Kartu kehendaki. Pemegang Kartu bertanggung jawab sepenuhnya atas segala hal yang berhubungan dengan penggunaan PIN tersebut dan pemegang kartu setuju untuk selalu menyimpan PIN tersebut (apabila diberikan oleh Bank ataupun diganti oleh dari Pemegang Kartu) secara rahasia dan tidak memberitahukan nomor PIN tersebut kepada siapapun juga dan dengan alasan apapun juga. Ketidakpatuhan Pemegang Kartu pada ketentuan tersebut akan membebaskan Bank dari segala tanggung jawab atas kerugian, klaim, kerusakan, biaya dan tagihan yang timbul dari penggunaan PIN. Lebih lanjut, Pemegang Kartu juga setuju untuk mengganti dan membebaskan bank dari segala kerugian, klaim, kerusakan, biaya dan tagihan yang mungkin diderita oleh Bank yang timbul dari ketidakpatuhan Pemegang Kartu terhadap ketentuan tersebut. Seluruh transaksi/instruksi yang dilakukan dengan PIN diasumsikan telah disetujui oleh Pemegang Kartu.
-
Kehilangan PIN
Pemegang Kartu setuju untuk melaporkan dengan segera melalui telepon dan mengirimkan surat konfirmasi tertulis dengan segera setelah pelaporan lisan apabila terjadi kehilangan nomor PIN atau asumsi bahwa nomor PIN tersebut telah jatuh kepada orang lain yang tidak seharusnya memiliki nomor PIN tersebut. Segala kerugian yang disebabkan oleh pengambilan uang tunai,pendebetan, pengiriman dana dengan PIN Phone Banking Pemegang Kartu, sebelum pejabat Bank yang berwenang menerima laporan kehilangan tertulis dari Pemegang Kartu, akan merupakan tanggung jawab Pemegang Kartu sepenuhnya.
-
Instruksi melalui telepon
Pemegang Kartu setuju bahwa Bank, dengan kebijakannya sendiri mempunyai hak sepenuhnya untuk menjalankan instruksi yang diberikan Pemegang Kartu melalui telepon, yang mana Bank secara wajar mempercayai bahwa instruksi tersebut berasal dari Pemegang Kartu dengan menggunakan PIN Layanan Phone Banking Kartu Kredit atau melalui cara pengidentifikasian lainnya.Bank mempunyai hak untuk tidak menjalankan instruksi Pemegang Kartu yang diterima melalui telepon tanpa harus menjelaskan alasan tidak dijalankannya perintah tersebut atau untuk meminta Pemegang Kartu mengkonfirmasikan instruksi tersebut melalui surat tertulis walaupun Pemegang Kartu telah memberikan PIN Layanan Phone Banking Kartu Kredit yang benar dan dan yang berlaku atau bukti identifikasi lain yang Bank perlukan dari Pemegang Kartu dan untuk tidak melakukan apapun sampai surat konfirmasi tertulis tersebut diterima oleh pejabat Bank yang berwenang. Pemegang Kartu lebih lanjut setuju bahwa Bank tidak akan bertanggung jawab atas tindakan-tindakan yang diambil oleh Bank dengan itikad baik atas instruksi yang Pemegang Kartu berikan melalui telepon yang secara wajar dipercayai oleh Bank berasal dari Pemegang Kartu. Bank tidak mempunyai kewajiban untuk memverifikasi identitas pihak yang memberikan instruksi tersebut dengan cara selain dengan nomor PIN Pemegang Kartu atau bentuk atau cara pengidentifikasian lainnya yang diminta oleh Bank.
-
Dokumentasi instruksi melalui telepon
Bank mempunyai hak untuk memusnahkan semua dokumen yang berhubungan dengan instruksi telepon Pemegang Kartu melalui layanan Phone Banking Kartu Kredit 12 (dua belas) bulan setelah transaksi yang bersangkutan.
-
Kartu tambahan
Apabila Pemegang Kartu memiliki 1 (satu) Kartu Tambahan atau lebih, Bank dapat memberikan PIN-PIN Layanan Phone Banking Kartu Kredit kepada semua atau sebagian dari Pemegang Kartu. Untuk hal-hal tersebut, Bank dapat mengimplementasikan instruksi atas rekening-rekening tersebut yang diterima dari salah satu dari Pemegang Kartu yang menggunakan salah satu nomor PIN Layanan Phone Banking Kartu Kredit yang telah dikeluarkan atau perubahan nomor-nomor PIN Layanan Phone Banking Kartu Kredit tersebut oleh salah satu Pemegang Kartu.
Tarif & Biaya
Simulasi Perhitungan Bunga Transaksi Kartu Kredit
Biaya Pembayaran Kartu Kredit
Biaya Layanan Pembayaran Tagihan Kartu Kredit
HSBC |
ATM |
Gratis |
Internet banking |
Gratis |
Phone banking |
Gratis |
Direct debit |
Gratis |
Cabang (teller) |
Rp35.000 |
ATM Bersama |
ATM Bersama (melalui menu transfer) |
Biaya mungkin berbeda-beda tergantung dari bank |
BCA |
ATM |
Rp12.500 |
Klik BCA |
Rp12.500 |
mBanking |
Rp12.500 |
EDC Bizz |
Rp12.500 |
BII
|
ATM |
Rp12.500 |
Internet banking |
Rp12.500 |
Auto debit |
Rp12.500 |
Counter |
Rp30.000 |
Bank Permata |
ATM |
Rp12.500 |
PermataMobile |
Rp12.500 |
PermataNet |
Rp12.500 |
BNI
|
ATM |
Rp12.500 |
PhonePlus |
Rp12.500 |
Internet banking |
Rp12.500 |
SMS banking |
Rp12.500 |
CIMB Niaga |
ATM |
Rp12.500 |
Self service terminal (SST) |
Rp12.500 |
Niaga Ponsel Access |
Rp12.500 |
Niaga Global @ccess |
Rp12.500 |
Danamon
|
ATM |
Rp12.500 |
IVR |
Rp12.500 |
HP Banking |
Rp12.500 |
Counter |
Rp30.000 |
Mandiri |
ATM |
Rp12.500 |
Internet banking |
Rp12.500 |
SMS banking |
Rp12.500 |
Call Mandiri |
Rp12.500 |
BRI
|
ATM |
Rp12.500 |
e-Channel |
Rp12.500 |
Teller |
Rp75.000 |
Bukopin
|
ATM |
Rp12.500 |
Counter |
Rp12.500 |
PaninBank |
ATM |
Rp12.500 |